Viral Anggota DPRD Tolitoli Akhir Bulan Liburan Ke – Klub Malam

waktu baca 2 menit
Senin, 5 Mei 2025 09:16 0 687 Redaksi

Tolitoli, Tinombala.Com// Anggota DPRD Tolitoli dari Partai Bulan Bintang, Rudi Hartono, kembali Viral menjadi sorotan publik setelah sebuah unggahan di grup Facebook “Bukan Tolitoli Bicara Part II” memicu gelombang komentar warganet. Unggahan tersebut menampilkan video Rudi Hartono yang menanggapi santai berbagai komentar dari anggota grup dengan gaya nyeleneh.

Sebuah unggahan dari akun bernama “SolePatih” memicu perbincangan hangat di grup Facebook “Bukan Tolitoli Bicara Part II”.

Video berdurasi 22 detik menampilkan Rudi Hartono menanggapi komentar dari anggota grup dengan gaya santai dan nyeleneh.

Menanggapi Vidio tersebut Rudi Hartono justru membalas komentar dengan gaya nyeleneh, bahkan mengaku sebagai bagian dari selebgram TikTok.

Sorotan Publik

Dia kembali menjadi sorotan publik setelah unggahan tersebut, terutama terkait dengan gaya bicaranya yang dinilai tidak pantas untuk seorang anggota DPRD.

Unggahan tersebut memicu kontroversi di kalangan warganet, dengan berbagai komentar yang menilai Rudi Hartono tidak profesional dalam menanggapi isu yang sedang hangat dibicarakan

Dikutip dari Tabe News, Respons nyeleneh yang dilontarkan Rudi Hartono menuai kecaman dari berbagai kalangan. Salah satunya datang dari akun “Elang Merah” yang menyoroti kinerja wakil rakyat secara umum.

“Pertanyaannya…!!! Dari sekian banyaknya anggota DPR yang dapat gaji serta tunjangan puluhan juta/bulan, apa semua sudah yang mereka perbuat untuk mewakili masyarakat…? Setelah mereka duduk di kursi panas itu, apa hasil yang didapatkan masyarakat yang memilih…?”

Kritik juga datang dari salah satu masyarakat Tolitoli, Hernald Loho. Kepada media ini, ia menyayangkan sikap Rudi Hartono yang dinilainya tidak mencerminkan etika seorang wakil rakyat.

“Belum selesai kasus sebelumnya, kini malah kembali mempertontonkan sikap yang mencoreng institusi DPRD. Ini menunjukkan seolah-olah BK dan Pimpinan DPRD Tolitoli tak mampu bertindak tegas terhadap ‘Recing’,” ujarnya.

Hernald menuntut agar Pimpinan DPRD Tolitoli tidak menutup mata terhadap perilaku anggotanya. Ia mendesak agar hasil putusan Badan Kehormatan DPRD Tolitoli segera diparipurnakan dan diumumkan ke publik, serta meminta agar anggota dewan yang tidak menjaga marwah institusi diberikan sanksi tegas.

“DPRD adalah lembaga terhormat. Jangan sampai hanya karena satu oknum, kepercayaan publik luntur. Jika dibiarkan, maka masyarakat akan menilai DPRD Tolitoli tidak serius dalam menjaga integritas lembaganya,” Ungkap Hernald Loho.  (Red)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *