Setiap Tahun Dianggarkan Oleh BPJN Sulawesi Tengah, Ruas Jalan Nasional Jalur Dua Kota Buol Rusak Parah

waktu baca 2 menit
Kamis, 29 Mei 2025 10:57 0 641 Redaksi

Buol,Tinombala.Com// Ruas Jalan nasional Buol-Lakuan-Laulalang-Lingadan yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Pusat melalui BPJN Provinsi Sulawesi Tengah yang setiap tahunya dianggarkan hingga saat ini dinilai masih dalam kondisi Rusak Parah

Selama lima bulan terakhir. Ruas jalan nasional itu penuh lubang.” Baru sebulan selesai pengerjaan Aspal Pecing tambal sulam kembali rusak retak buaya, dan lubang dan rawan membuat pengendara motor terjatuh.

Pantauan Tinombala.Com di lokasi Rabu,25 Mei 2025, terdapat hasil pengerjaan Aspal Pecing tambal sulamĀ  yang di kerjakan PT Jaya Mitra Perkasa di tahun 2024 mengalami rusak parah

Lubang berdiameter sekitar 50-30 centimeter, dengan Aspal Pecing terangkat akibat diduga material Lapisan penetrasi Atas (LPA) Kurang bagus, sehingga mengalami retak buaya di jalan tersebut. Di sepanjang jalan tersebut terdapat 6 Titik aspal rusak terangkat dan retak buaya dengan diameter cukup besar.

Para pengendara tampak berhati-hati saat melintas di jalan tersebut. Warga memperlambat laju kendaraannya saat melewati lubang.

Kemarin saja, ada motor hampir jatuh di lubang itu, banyak kejadian di situ,” kata warga Kabupaten Buol bernama Ruslan (34) saat ditemui di lokasi.

Menurut Ruslan, jalan rusak tersebut belum diperbaiki lima bulan terakhir. Para pengendara mesti ekstra waspada ketika melintas.

“Jalan itu lubang aspal rusak sangat parah itu, tepatnya di jalur dua dalam kota buol tiap tahun jalan itu mengalami kerusakan, belum lama di kerja kembali rusak karena kami sering lewat sini,” paparnya.

Dia berharap jalan tersebut segera ditangani. Lalu lintas harian rata-rata di ruas jalan tersebut tergolong tinggi.

“Jadi saya berharap semoga pemerintah segera memperbaiki jalan itu, yang selalu dilalui para pengendara mobil dan motor,” Ungkap Ruslan.

Foto Lut Al Idrus,” Pengerjaan Jalan Nasional tahun 2024 Rusak Parah Dalam kota buol

” Kegiatan Preservasi ruas jalan Buol-Lakuan-Laulalang-Lingadan,BPJN Sulawesi Tengah menggandeng PT Jaya Mitra Perkasa sebagai penyedia jasa yang mengerjakan proyek dengan nilai kontrak Rp15,077.733.000 dan kontrak Adendum 1 sebesar Rp16,172.941.020.

Dalam kegiatan ini, kontraktor pelaksana PT Jaya Mitra Perkasa di tahun 2024 melaksanakan sejumlah kegiatan berupa pemeliharaan rutin jalan dan jembatan di sejumlah titik sepanjang 118,95 Km di ruas jalan nasional Buol-Lakuan-Laulalang-Lingadan

Miris pengerjaan kontraktor pelaksana tersebut dinilai Semberaut dan asal asalan mengerjakan Jalan nasional Preservasi di tahun 2024.

Hingga berita ini terbit belum ada keterangan resmi dari BPJN Sulawesi Tengah mengenai kerusakan Preservasi Jalan Nasional tahun 2024 di dalam kota buol (Red)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *